Sangat dipahami kenapa perabot ruang tamu yang fleksibel, seperti sofa SÖDERHAMN, menjadi koleksi favorit. Jadi sangat menyenangkan ketika sofa ini hadir kembali dengan tampilan baru yang modern.
Setiap bagian dalam seri sofa SÖDERHAMN dapat disatukan (atau digunakan terpisah!) untuk menjadi kombinasi sofa yang Anda benar-benar inginkan dan butuhkan.
Seri kabinet EKET terdiri dari penyimpanan tertutup dan terbuka dalam berbagai ukuran dan warna, sehingga mudah untuk membuat solusi penyimpanan yang sesuai dengan gaya, ruang dan kebutuhan Anda.